Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Hilang/Terhapus

http://gen90an.blogspot.com
0
Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Hilang
Recuva
Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Hilang/Terhapus - Bagi sebagian orang mungkin sudah pernah kehilangan data atau file yang terdapat di flashdisk ketika hilang tanpa sebab ataupun terhapus namun tidak tahu cara untuk mengembalikannya. Sedangkan file tersebut sangat penting untuk digunakan, nah untuk itu disini admin mau kasih tau caranya.
 
Sebenarnya tidaklah sulit untuk melakukannya namun anda perlu sebuah aplikasi yang namanya Software Recuva (bisa download disini). Filenya cukup ringan dan tidak terlalu sulit untuk diinstall pada PC anda. Bagi orang awam suatu file yang ada di flashdisk bila terhapus disengaja ataupun tidak akan merasa bingung untuk mengembalikannya sedangkan file yang terhapus tersebut sangatlah penting untuk dirinya.
 
Berikut adalah cara-caranya untuk Mengembalikan File Flashdisk Yang Terhapus dengan menggunakan software Recuva.
  1. Install terlebih dahulu software Recuva 
  2. Apabila sudah terinstall silahkan buka software Recuva tersebut.
  3. Lalu klik selanjutnya maka akan tersedia beberapa pilihan untuk jenis file yang hilang
  4. Pada langkah selanjutnya anda akan diberikan beberapa pilihan tempat untuk mencari file, pilihlah "In a Specific Location/Di Lokasi Tertentu" bila anda ingin mencari ditempat yang tidak disediakan
  5. Klik ok dan selanjutnya centang "Enable Deep Scan" atau dalam bahasa Indonesia "Aktifkan Pemindaian Mendalam" tekan "Start/Mulai".
  6. Tunggu beberapa saat sampai proses pemindaian selesai, disini akan memakan waktu yang cukup lama karena banyaknya file/dokumen dalam directori tersebut. 
  7. Apabila proses pemindaian file sudah selesai, disitu akan tertera file-file yang terhapus maka bila terdapat file yang kita inginkan untuk dikembalikan centang file tersebut dan klik "recover/pulihkan" terus selanjutnya buka folder yang bersangkutan dengan file tersebut.
Sekian Trik & Tips Cara Mengembalikan File Flashdisk Yang Hilang/Terhapus untuk saat ini semoga bermanfaat dan bisa dijadikan ilmu tambahan buat anda. Jangan lupa untuk membagikan postingan ini supaya bisa berbagi ilmu ke setiap pembaca.
Tags:

Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)